Sabtu, 16 April 2011

Jelang El Clasico
Mourinho Tutup Mulut, Wartawan Walk-Out
Angkirey_News

Madrid - Laga belum mulai Mourinho sudah bikin kehebohan jelang El Clasico. Meski menghadiri konferensi pers pelatih Real Madrid itu menolak bicara, yang berbuntut aksi walk-out lebih dari 100 wartawan.

Kubu Real Madrid menggelar konferensi pers jelang perjamuan dengan Barcelona pada Jumat (15/4/2011) kemarin waktu setempat. Acara tersebut digelar di pusat latihan El Real yang terletak di Valdebebas.



Saat masuk ke dalam ruang konferensi pers Mourinho ditemani asistennya Aitor Karanka. Namun yang mengejutkan, meski datang ke hadapan wartawan Mourinho menolak menjawab pertanyaan dari pekerja media.

Inilah yang kemudian memicu protes dari wartawan. Seperti dikutip dari Eurosport, ratusan wartawan dari berbagai negara, baik cetak, televisi maupun internet akhirnya memutuskan meninggalkan ruang konferensi pers.

Karena beberapa wartawan masih bertahan di tempatnya, acara tanya-jawab tetap berlangsung, tentunya dengan Karanka yang menjawab pertanyaan. Sementara Mourinho hanya diam saja.

"Apa yang terjadi adalah Mourinho memutuskan untuk tidak datang ke konferensi pers, konferensi pers yang biasa terjadi sebelum Clasico, dan kemudian mengirim Aitor Karanka. Wartawan tidak menyukai keputusan ini dan memutuskan untuk keluar saat dia (Mourinho) masuk," ungkap Filippo Ricci, wartawan media kenamaan Italia Gazzetta dello Sport.

"Kejutannya adalah Mourinho juga datang ke ruang media, tapi saat petugas media bilang Mourinho tak akan menjawab pertanyaan, saat itulah setengah hingga dua per tiga wartawan yang ada di ruang media pergi," lanjut Ricci.

Kenapa Mourinho menolak menjawab pertanyaan wartawan meski berada di ruang konferensi pers?

"Setiap kali pelatih membicarakan sesuatu selalu diberitakan berlebihan. Dia tak ingin kata-katanya dilebih-lebihkan keluar dari proporsinya dan dia tak ingin menjadi orang yang menaikkan suhu panas sebelum pertandingan. Itu hanya salah satu cara kerja kami," sahut Karanka menjawab pertanyaan soal sikap Mourinho.

Madrid akan menjamu Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (17/4/2011) dinihari WIB. Pada pertemuan pertama di Camp Nou, The Catalans berhasil mempermalukan Los Merengues dengan 5-0.

 

0 comments:

Posting Komentar

Silakan Komentar asalkan jangan rasis, sara, sex dan kekerasan.